Bank Mandiri Beri Suntikan Modal ke Anak Usaha Syariah Rp 200 Miliar

Kamis, 29 September 2011 07:16 WIB

PT Bank Mandiri Tbk segera memberikan suntikan modal kepada anak usahanya, PT Bank Syariah Mandiri, sebesar Rp 200 miliar. Tambahan modal yang direncanakan direalisasikan pada bulan depan ini digunakan untuk mendongkrak rasio kecukupan modal alias CAR yang tergerus akibat ekspansi pembiayaan yang cepat.

"Kami akan berikan tambahan modal Rp 200 miliar bagi BSM dalam waktu dekat. Itu merupakan bagian dari Rp 900 miliar yang kemarin mereka minta sejak tahun 2010," ujar Direktur Commercial dan Business Banking Bank Mandiri, Sunarso, Rabu (28/9/2011).

"Mudah-mudahan bisa (bulan depan), karena sudah mendesak dan kami harus jaga CAR agar tidak jatuh," imbuh Sunarso.

Dijelaskan Sunarso, nantinya sisa kebutuhan modal sebesar Rp 700 miliar dapat dipenuhi dengan penambahan modal lagi atau penerbitan obligasi subordinasi (subdebt).

Namun sebelum mendapatkan sisa tambahan modal BSM harus 'bebenah' dengan memberikan performa bisnis sesuai keinginan dari induk.

"Tambahan modal Rp 900 miliar tersebut adalah aspirasi mereka dan pemberiannya secara bertahap karena ada hal-hal yang harus dipenuhi seperti Key Performance Index," ujarnya.

Sebelumnya BSM memang mengharapkan induk usaha akan memberikan sekitar 50% dari kebutuhan modal BSM. Adapun sisanya, lanjut dia, direncanakan akan dipenuhi lewat subdebt.

Hingga akhir Juni 2011, CAR BSM mencapai 11,24% turun dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar 12,43%.

0 Response to "Bank Mandiri Beri Suntikan Modal ke Anak Usaha Syariah Rp 200 Miliar"

Powered by Blogger